Halaman

Jumat, 17 Januari 2014

CARA MEMILIH AYAM LAGA BERKUALITAS

Memilih ayam bangkok berkualitas bukanlah suatu hal yang mudah dilakukan, terlebih lagi., ketika kita tidak memiliki ayam unggul untuk menguji ayam yang akan kita beli (kodisi tidak memungkinkan untuk menguji/test abaran).

Oleh sebab itu sebelum kita membeli ayam bangkok berkualitas, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu ciri-ciri fisik ayam jawara yang rata-rata selalu unggul di arena laga. Adapun dibawah ini adalah ciri-ciri fisik ayam bangkok berkualitas yang selalu unggul di arena laga tingkat "high level". 

  1. "Khusus ayam bangkok" bagian Kepala besar dan berbentuk buah pinang (bulat panjang) maka ayam lebih tahan pukul dan pintar susah dipatok dan tidak asal pranggal, bila kepalanya berbentuk terlalu bulat biasanya ayam bodoh mudah dipatok dan asal mukul tanpa memperhatikan pukulan lawan. Pada bagian kelopak mata wajib terlihat dalam sehingga mata dapat terlindung dari pukulan lawan dan bagian mata wajib jernih (tidak ada bercak hitam) semakin kecil bintik hitam di matanya menandakan ayam tersebut mempunyai mental yang bagus dan lebih sensitif terhadap gerakan lawan. (POIN PLUS BILA MEMILIKI MATA BERWARNA PUTIH) 
  2. Jengger tebal dengan postur jengger semakin kebelakang semakin tinggi dan semakin tebal merupakan ciri-ciri ayam yang memiliki mental yang tangguh. Bila jengger terlihat tebal di depan dan semakin kecil kebelakang merupakan ciri-ciri ayam bermental buruk (tidak tahan terhadap rasa sakit). (POIN PLUS BILA AYAM BERJENGGER TIGAN/JENGGER BERBELAH TIGA) 
  3. Paruh ayam melengkung seperti paruh elang dan keras, menunjukkan paruh yang kuat, tidak mudah patah, sehingga dapat dengan mudah menjewer lawan dan memberikan akurasi pukulan yang tepat mengenai sasaran. (POIN PLUS BILA PARUH BERCORAK GARIS HITAM) 
  4. Pilih Leher berbentuk huruf "r" sehingga memudahkan ayam melakukan kontrol yang baik, tidak mudah terkena pukulan dan dapat dengan mudah melakukan penguncian ke leher lawan. Dan hindari leher ayam berbentuk angka "2" terlebih lagi bila mendapat gandeng dengan lawan berleher huruf "r", kelemahan ayam yang memiliki leher berbentuk angka "2" ayam cenderung lebih mudah dipukul dibagian leher karena pangkal lehernya menonjol, selain itu ayam juga susah melakukan penguncian terutama bila mendapat gandeng dengan ayam berleher "r". (POIN PLUS BILA LEHER AYAM MEMILIKI KATURANGGAN SONGGO BUMI)
  5. Bagian dada yang baik berbentuk bidang dan tegak, bagian dada lebih besar bila dibandingkan dengan bagian belakang sehingga mudah menelak pukulan lawan, sebaliknya bila bagian belakang lebih besar maka ayam akan kesulitan dalam menelak pukulan lawan dan pukulan ayam tersebut cenderung kurang akurat. (POIN PLUS BILA BAGIAN BULU DADA AYAM TAMPAK LEBAR-LEBAR DAN BERWARNA KEMERAHAN).
  6. Sayap ayam laga yang baik memiliki kepak sayap yang rapat, dengan postur panjang dan sayap tidak turun kebawah, sayap seperti ini  memiliki kontrol yang bagus sekaligus dapat melindungi tubuh dari pukulan lawan, bagian tulang sayap bila diraba terasa tebal dan terasa melawan saat sayapnya ditarik sehingga tidak mudah disayap oleh lawan. (POIN PLUS BILA PADA BAGIAN UJUNG SAYAP MEMILIKI SATU BULU BERWARNA PUTIH DAN BULU LAINNYA BERWARNA HITAM)
  7. Tulang dada ayam yang panjang dan terasa tebal saat diraba merupakan ayam yang memiliki nafas yang baik 'bila dibandingkan dengan ayam bertulang dada pendek. Dan tulang dada yang tebal menguntungkan ayam untuk lebih tahan terhadap pukulan lawan. 
  8. Memiliki pangkal ekor yang besar, keras, dan rapat. Cara mengetahuinya raba bagian sambungan pangkal ekor dan badan, semakin rapat sambungan antara pangkal ekor dan badan akan membantu keseimbangan ayam dalam bermanuver seperti: balik badan, lompat menghindar ataupun balik menyerang. 
  9. Bagian ekor kuncup lurus memanjang dan mengarah kebawah, merupakan ayam yang mampu bergerak cepat dan lincah bila dibandingkan dengan ekor yang berpostur seperti kipas atau ekor ayam kalkun. (POIN PLUS BILA TERDAPAT DUA BULU EKOR BAGIAN TENGAH YANG LEBIH PANJANG DARI BULU-BULU EKOR LAINNYA)
  10. Pilih bagian paha ayam yang berbentuk gepeng dan tidak bulat, bila dilihat dari samping tampak lebih lebar bila dibandingkan dengan tampak bagian depan, keunggulan, gerakan kaki ayam lebih fleksibel dan leluasa dalam melakukan gerakan.
  11. Pilih Tengkuk kaki ayam yang memiliki siku, semakin siku tengkuk kaki tersebut semakin bagus, ayam memiliki daya dorong lompatan dan pukulan yang kuat untuk menjatuhkan ayam lawan.
  12. Bagian kaki besarnya seimbang dengan ukuran badan, tidak terlalu besar, dan tidak juga terlalu kecil, memiliki jalu dengan ukuran seimbang antara kanan dan kiri, posisi jalu usahakan sejajar dengan jari kaki bagian belakang, bila tipe ayam pukul pilih jalu dobel dengan tonjolan jalu yang tampak besar walaupun tidak panjang. model kaki boleh berbentuk bulat ataupun blimbing  yang penting kering dan keras. Bila ayam diangkat maka posisi kaki dan jari kaki jatuh kebawah (tidak melawan), pilih sisik kaki yang mempunyai alur rapi atau sebaliknya, yang terbaik bila pada sisik kaki ayam terdapat sisik melingkar tepat dibalik jalu dinamakan Naga Mangsa. (POIN PLUS BILA SISIK KAKI MENYERUPAI KULIT SALAK DAN MEMILIKI LEBIH DARI DUA RUAS SISIK DINAMAKAN NAGA BANDA & SISIK BAGIAN BELAKANG MENGHADAP KE BAWAH DINAMAKAN NAGA TEMURUN)  
  13. Pilih jari kecil dan panjang (merit) semakin keujung semakin meruncing, lebih baik lagi bila sisiK jari ayam terdapat sisik jari yang pecah di bagian ujung-ujungnya dinamakan "tanjung karang" pukulannya merusak lawan. (POIN PLUS BILA DIATAS JARI BAGIAN BELAKANG TERDAPAT TONJOLAN SEPERTI BATU DINAMAKAN SURO WATU) 
Setelah berhasil menemukan ayam yang mempunyai ciri-ciri fisik di atas, langkah selanjutnya adalah tinggal rajin-rajin melatih ayam tersebut tentunya juga diimbangi dengan rawatan yang baik maka kualitas ayam tersebut akan lebih baik dari ayam-ayam biasa yang tidak melihat faktor ciri fisik. 

Sabtu, 04 Januari 2014

SEJARAH AYAM BANGKOK



Ayam bangkok pertama kali dikenal di Cina pada 1400 SM. Ayam jenis ini selalu dikaitkan dengan kegiatan sabung ayam (adu ayam). Lama-kelamaan kegiatan sabung ayam makin meluas pada pencarian bibit-bibit petarung yang andal. Pada masa itu, bangsa Cina berhasil mengawinsilangkan ayam kampung mereka dengan beragam jenis ayam jago dari India, Vietnam, Myanmar, Thailand dan Laos.Para pencari bibit itu berusaha mendapat ayam yang sanggup meng-KO lawan cuma dengan satu kali tendangan.

Menurut catatan, sekitar seabad lalu, orang-orang Thailand berhasil menemukan jagoan baru yang disebut king’s chicken. Ayam ini punya gerakan cepat, pukulan yang mematikan dan saat bertarung otaknya jalan. Para penyabung ayam dari Cina menyebut ayam ini: leung hang qhao. Kalau di negeri sendiri, ia dikenal sebagai ayam bangkok.

Asal tahu saja, jagoan baru itu sukses menumbangkan hampir semua ayam domestik di Cina. Inilah yang mendorong orang-orang di Cina menjelajahi hutan hanya untuk mencari ayam asli yang akan disilangkan dengan ayam bangkok tadi. Harapannya, ayam silangan ini sanggup menumbangkan keperkasaan jago dari Thailand itu.
Konon, pada era enam puluhan di Laos nongol sebuah strain baru ayam aduan yang sanggup menyaingi kedigdayaan ayam bangkok. Namun setelah terjadi kawin silang yang terus-menerus maka nyaris tak diketahui lagi perbedaan antara ayam aduan dari Laos dengan ayam bangkok dari Thailand.

Di Thailand dan Laos, ada beberapa nama penyabung patut dicatat, seperti Vaj Kub, Xiong Cha Is dan kolonel Ly Xab. Pada 1975, ayam bangkok milik Vaj Kub sempat merajai Nampang, arena adu ayam yang cukup bergengsi di negeri PM Thaksin Sinawatra itu. Ayam yang bernama Bay itu merupakan salah satu hasil tangan dingin Vaj Kub dalam melatih dan mencari bibit ayam aduan yang handal.

Kedigdayaan ayam-ayam hasil ternakan Vaj Kub berhasil disaingi rekan sejawatnya dari kota Socra, Malaysia. Mereka dari negeri jiran itu mampu menelurkan parent stock atau indukan unggul. Hanya saja, pada generasi berikutn ya, Mr. Thao Chai dari Thailand berhasil menumbangkan dominasi peternak dari Malaysia. Mr. Thao memberi nama jagoan baru itu, Diamond atau Van Phet.

Thailand memang tak perlu diragukan lagi sebagai negara penghasil ayam bangkok unggul. Malahan sektor ini sudah diakui sebagai penambah devisa negeri gajah putih tersebut. Dari Thailand bisnis ayam aduan ini tak hanya merambah kawasan Asia Tenggara saja, namun meluas ke Meksiko, Inggris dan Amerika Serikat.
Ada kebiasaan yang berbeda antara sabung ayam di Thailand dan negara kita. Di Thailand, ayam yang bertarung tak diperbolehkan memakai taji atau jalu. Alhasil, ayam yang diadu itu jarang ada yang sampai mati. Kebalikannya di Indonesia, ayam aduan itu justru dibekali taji yang tajam. Taji justru menjadi senjata pembunuh lawan di arena.

Di Indonesia, hobi mengadu ayam sudah lama dikenal, kira-kira sejak dari zaman Kerajaan Majapahit. Kita juga mengenal beberapa cerita rakyat yang melegenda soal adu ayam ini, seperti cerita Ciung Wanara, Kamandaka dan Cindelaras. Cerita rakyat itu berkaitan erat dengan kisah sejarah dan petuah yang disampaikan secara turun-temurun.

Kota Tuban, Jawa Timur diyakini sebagai kota yang berperan dalam perkembangan ayam aduan. Di sini, ayam bangkok pertama kali diperkenalkan di negara kita. Tak ada keterangan yang bisa menyebutkan perihal siapa yang pertama kali mengintroduksi ayam bangkok dari Thailand.

Sebetulnya, jenis ayam aduan dari dalam negeri (lokal) tak kalah beragam, seperti ayam wareng (Madura) dan ayam kinantan (Sumatra). Namun ayam-ayam itu belum mampu untuk menyaingi kedigdayaan ayam bangkok.

Jumat, 03 Januari 2014

WARNA AYAM BANGKOK SANG JUARA

Beberapa nama ayam berdasarkan corak dan warna bulunya:

WIRING KUNING.
Bulu ayam bangkok jantan yang paling populer dan berkelas Corak warna ini adalah terdiri dari warna dasar hitam dengan bulu rawis leher dan rawis ekor berwarna kuning keemasan. 

WIRING GALIH
Corak warna ini adalah terdiri dari warna dasar hitam dengan bulu rawis leher dan rawis ekor cenderung merah tua kecoklatan

WANGKAS
Berbeda dengan wiring yang memiliki warna dasar hitam, ayam wangkas memiliki warna dasar yang hampir sama dengan rawisnya yaitu kuning kemerahan.

KLAWU
Warna klawu memiliki warna dasar abu-abu. Jika rawisnya berwarna gelap atau abu-abu.

BLOROK
Warna blorok adalah kondisi ketika bulu ayam berwarna totol-totol dan merupakan kumpulan dari berbagai warna. Warna blorok yang sederhana biasanya hanya terdiri dari warna dasar putih bertotol hitam dengan rawis berwarna merah. 

BLOROK MADU.
kombinasi warna dasarnya lengkap, yaitu putih, hitam, merah dan hijau dengan rawis putih kemerahan. 


PUTIH
Bila ayam bangkok berbulu putih semua baik warna dasar maupun waris. Beberapa ayam jenis ini ada juga yang memiliki rawis warna lain tetapi warna dasarnya adalah putih.

Warna-warna ayam di atas adalah warna-warna utama yang biasanya digemari oleh para prnghobi Bangkok. Dalam persilangan lebih lanjut akan menghasikan warna dengan varian yang beragam. 

8 KATURANGGAN AYAM BANGKOK JUARA

Di kalangan peternak dan penggemar ayam Bangkok, katuranggan (bentuk fisik) dipercaya menggambarkan kualitas ayam. Walau tak menjamin 100% benar. Setidaknya, katuranggan dapat dipakai sebagai referensi jika hendak mencari "gandengan". Di mana saat bersamaan, tak ada ayam unggul yang dibawa untuk menguji (tesabaran) ayam yang diincar.

Lantaran itu, sebelum membeli, ada baiknya mengetahui katuranggan (bentuk fisik) ayam Bangkok tipe juara. Apa saja bentuk fisik yang secara umum mesti diperhatikan?


1. Kepala

Daripada memilih ayam dengan bentuk kepala besar, pilih ayam dengan bentuk kepala yang lebih kecil seperti buah pinang. Ini karena ayam dengan bentuk kepala lebih besar menandakan "kebodohannya". Sedangkan, ayang berkepala buah pinang lebih cerdik.


2. Kulit Muka

Dipercaya, ayam dengan kulit muka tebal dan berkerut-kerut memiliki perbawa yang kalem. Selain itu, ayam seperti ini lebih tahan menerima pukulan lawan. Maksudnya tidak mudah ambruk.
Berbeda dengan ayam dengan kulit muka tipis. Memang, ayam dengan bentuk muka seperti ini lebih gesit. Namun, ayam jenis ini juga lebih rentan ketika terkena pukulan.


3. Jengger

Jengger besar menandakan ayam memiliki gaya bertarung yang kalem. Sebaliknya, jengger kecil menandakan ayam memiliki gaya bertarung yang gesit.



4. Leher

Yang menjadi sorotan lain adalah bagian leher. Perhatikan tulang leher pada ayam. Jika besar, ayam tersebut bukan tipe peluk, yang memiliki gaya bertarung monoton itu-itu saja.
Berbanding terbalik dengan ayam dengan tulang leher lebih kecil. Ayam dengan bentuk seperti itu memiliki kuncian yang baik. Karena, pergerakan leher serta kepalanya lebih luwes.


5. Badan

Dari bentuk badan bisa dilihat gaya bertarungnya. Perhatikan, jika ayam berbentuk tegap lebih dari 45 derajat menandakan ayam suka "main atas". Sedangkan, ayam dengan bentuk kurang dari 45 derajat menandakan ayam suka "main bawah".


6. Tulang Dada

Perhatikan tulang dada ayam yang sedang diincar. Ada dua tipe ayam dengan tulang dada yang ada, yaitu: tulang dada panjang dan tulang pendek.
Pada ayam dengan tulang dada panjang mencirikan jika ayam punya daya tahan terhadap pukulan lawan, pukulannya pun keras. Namun, kurang lihai memukul lawan.
Sebaliknya, ayam bertulang dada pendek mencirikan jika ayam punya pukulan yang baik, akurat dan kuat. Namun, kurang kuat menerima pukulan dari lawan.


7. Paha

Ada dua hal yang harus diingat ketika memperhatikan bentuk paha ayam, yaitu: jarak antara kedua paha dan bentuknya. Penjelasannya: ayam yang jarak antara kedua paha sama atau lebarnya sama dari telapak tangan menandakan pukulan yang keras. Namun, jika terlalu lebar, ayam dengan bentuk paha seperti ini tidak "memainkan" jalu ketika menyerang. Jika sebaliknya, pukulan yang dimiliki ayam cepat. Namun, jika terlalu sempit, pukulannya tidak ampuh menyakiti lawan.
Bentuk paha seperti belalang menandakan ayam punya kekuatan serta konsistensi pukulan yang baik. Sedangkan, paha seperti ayam goreng menandakan ayam punya pukulan yang tirus (semakin lama semakin berkurang kekuatannya).


8. Ekor

Ekor juga tak luput dari perhatian. Ayam berekor panjang menandakan gaya bertarung ayam kalem. Sementara, ayam berekor pendek menandakan ayam Bangkok memiliki pukulan yang gesit dan cepat.


Merawat Ayam Aduan



Cara Merawat Ayam Aduan


semua pecinta ayam petarung seperti ayam bangkok aduan pasti berharap jagoannya sehat dan punya stamina prima saat turun di medan laga. Juga diharapkan bisa memenangkan pertarungan. Bakat gaya tarung yang hebat, kecerdasan taktik, postur tubuh, kelengkapan alat tempur, dan kelengkapan spesial bertuah lainnya pasti menjadi faktor-faktor pendukung utama. Tapi itu semua jadi tidak berarti jika ayam tidak sehat, fisik lemah, dan stamina gampang loyo. Kesehatan dan stamina fisik ayam petarung Anda sangat tergantung dari makanan dan resep cara merawat ayam bangkok siap aduan.

Inilah daftar makanan yang menjadi resep rahasia cara merawat ayam bangkok siap aduan. Anda bisa mendapatkannya dengan mudah di pasaran dan di sekitar kita.

A. 1.daun sereh
     2.kencur
     3.jahe
     4.laos
     5.kunyit
    rebus bahan2 diatas dan ambil airnya buat merendam makanan,1 minggu sebelum diadu.tak lupa lolohkan juga gula merah

B.daun sirih,rebus ambil airnya dan kasihkan tiap hari sebagai minuman,untuk mecegah penyakit
C.semingu sekali rebuskan daun pepeya ambil airnya dan minumkan,buat menjaga stamina dan nafsu makan

Ramuan di atas berguna untuk menambah stamina dan imunitas.mencegah ayam dehidrasi, memperbaiki stamina, dan menguatkan imunitas tubuh.
Daftar suplemen di atas harus diberikan setiap hari. Terutama sebelum si ayam akan bertempur. Jadwal dan dosis yang tepat merupakan kunci sukses merawat dan membesar ayam-ayam petarung Anda menjadi petarung handal dan memiliki mental juang dan juara sejati. Kesalahan memberikan kombinasi resep di atas akan berakibat fatal.



Merawat dan Melatih Ayam Aduan


Sebelum merawat dan melatih, harus kita pahami dulu prinsip dasar dan tujuan melatih/merawat ayam aduan.
Perawatan dan latihan tujuannya utk meningkatkan kualitas Otot, Stamina dan Tenaga.
Ketika ayam kinerjanya turun, kita harus bisa menganalisa apa yg kurang. Apakah otot, stamina, tenaga, atau gabungan dari 2 atau 3 faktor tsb??
Mari kita bahas satu persatu...

Stamina :
Daya tahan tubuh utk bekerja dalam durasi yang maksimal (endurance). Dalam bahasa per-ayaman lebih dikenali dgn istilah 'napas'.

Ciri ayam kurang stamina : 
- Yang paling jelas terlihat adlh napas ayam yg ngap2an meski sudah diairi dgn betul. 
- Bagian dada membengkak agak keras.

Stamina bisa ditingkatkan hanya dgn jalan latihan yg rutin. Cara latihnya bisa macam2 : Kliter, renang, umbar, gebrak bungkus patuk, jantur, dll, dsb.
Semakin sering ayam dilatih, maka semakin terbiasa bekerja keras (punya stamina). 

Tenaga :
Power atau energi yg mampu membuat otot bekerja.
Ciri kurang tenaga :
- Power pukulan tidak maksimal.
- Kaki terlihat berat memukul.
- Kuda2 lemah.
Banyak yg salah kaprah bahwa tenaga disebabkan krn kurang latihan. Padahal, dgn latihan tenaga akan terkuras dan ayam lelah. Semakin dilatih, ayam akan semakin terkuras tenaganya.
Jadi kalau ayam kita kurang tenaga, sebaiknya jangan digebrak dulu.
Tenaga bisa didapat dari Makanan yg bergizi, suplement/jamu dan istirahat yg cukup.
Pakan sumber energi/tenaga : Yg banyak mengandung karbohidrat dan glukosa.

Otot :
Jaringan dalam tubuh yg bertugas membuat kontraksi utk menggerakan anggota tubuh.
Ciri ayam belum berotot :
- Pukulan ngawur tidak tepat sasaran.
- Langkah terseok2.
- Sayap lunglai.

Stamina dan tenaga bisa dikejar dgn latihan dan rawatan yg maksimal (campur tangan manusia). Tapi pertumbuhan otot berlangsung secara alami. 
Itulah sebabnya, ayam muda akan kalah berotot dibanding ayam yg sudah berumur. Ayam tumbuh besar s/d usia 10 bulan. Sebelum usia 10 bulan, otot tidak berkembang maksimal krn asupan makanan di fokuskan utk pertumbuhan tubuh secara umum.
Ayam yg dipaksakan pertumbuhan ototnya sebelum cukup usia, akan terlihat kerdil krn pertumbuhannya terhambat. 
Yg harus dilakukan utk ayam2 muda adlh melatih dan membentuk ototnya secara bertahap sesuai usianya. 

Utk memaksimalkan pertumbuhan otot, ayam harus dilatih seperti halnya membentuk stamina. Selain itu ayam harus diberi asupan protein utk bahan pembentukan ototnya.

Mudah2an dari uraian ini bisa jadi panduan apa yg harus kita lakukan ketika kinerja ayam kita kurang maksimal.
Sebagai contoh, ayam yg terus menerus dilatih, pasti akan kekurangan tenaga ketika di abar/di adu. Utk itu, setelah dilatih, ayam harus diberi makan, suplement/vitamin dan istirahat yg cukup utk memulihkan tenaganya. Jangan lupa diberi extra food tinggi protein supaya otot bisa berkembang maksimal.

Mengenai cara latihnya, setiap perawat memiliki resep masing2. Semua benar. Yang penting kita harus tau prinsip2 dasarnya.

Akhir Kata,setelah seluruh upaya kita memberikan latihan dan menjaga pola makan pada ayam, hal terakhir yang kita lakukan adalah berharap semoga ayam yang akan kita turunkan ke gelanggan dapat menang.
Jangan Lupa
, apapun cerita dan hasilnya, Ayam akan kalah dengan ayam, Kalau memang kita memutuskan untuk turun ke gelanggang, maka menang atau kalah adalah hal yang biasa dan harus kita terima.Tapi walaupun gitu paling tidak kita telah memberikan usaha yang maksimal pada ayam kesayangan kita.

Jual Ayam Bangkok.Birma.Saigon.Brasilian,Phakoy.Magon.Mathai.Anakan,Lancuran,Indukan Babon Pacek Murah dan Berkualitas


Nih Buat agan agan yang hobby banget sama ngadu ayam atau yang suka ngerawat/ memelihara ayam Aduan Bangkok,Burma,Saigon ,Brazilian dan jenis yang lainya,,
Disini saya menjual Ayam ayam Aduan berbagai jenis seperti Ayam bangkok ,Vietnam,Birma ,Saigon,Brazilian ,dan juga campuran Bangkok Lainya,,,
Beragam ukuran Usia dan Ukuran badan ,,

1. Indukan/Babon




2. Anakan umur 3-6 minggu




3.Anakan Ukuran 2-3 bulan



5.Ukuran Siap tanding



Itulah beberapa gambaran/sample Gambar ayam ayam yang kami jual ,,kami Hanya menjual ayam ayam berkualitas bukan ayam sanyur,,,hehehe :D ,Silahkan cek Langsung Dan Tes Kualitasnya,, Anda yang menentukan
Kalau ada yang Minat dengan ayam ayam yang kami jual Anda Bisa menghubungi kami


Kontak:
Nama : Farid Martin
No Hp. 083856576802

Pin BB : 322d2e64
Facebook : Farid Martin
Twitter : @Farid Martin

Cara Mengatasi Penyakit Bubul Pada Ayam Bangkok

Ayam yang kita sayang terkena penyakit bubulan itu sangatlah mengganggu dan bisa bikin kepala pusing tujuh keliling karena berbagai macam obat dan cara penyembuhan udah dicoba akan tetapi tidak satupun berhasil dan malah menambah parah penyakitnya, dari sekian banyak yang mengalaminya hampir rata - rata tidak berhasil untuk mengatasi penyakit yang satu ini. Penyakit ayam yang sering terjadi pada organ tubuh ayam di bagian kaki, penyakit ini sangat di kenal dengan istilah Bubul. Pada bagian telapak kaki ayam, penyakit ini adalah penyakit yang di sebabkan oleh infeksi pada bagian kaki (pada awalnya). Bisa di katakan atau di kategorikan ganas juga. Biasanya penyakit ini sangat sering di temukan ayam petarung yang diumbar bebas, tidur diatas pohon, alas kandang yang tajam, luka saat nyeker dan lain-lain yang bisa menyebabkan luka di telapak kaki. Karena penyakit bubul sering terjadi pada ayam yang sudah menginjak usia 6 bulan sampai 3 tahun ( tahap keganansan) karena pada usia ini lah sering terdapat ayam yang sudah terinfeksi bakteri. Berikut beberapa cara untuk mengatasi penyakit bubul pada ayam.



  • Mensterilkan luka dengan sebisa mungkin menjaga kebersihan luka tersebut dan memberikan alas kandang yang empuk supaya luka tidak bertambah parah. Pengobatan tergantung seberapa parah tingkat lukanya. Kalau sudah menganga lebar, sangat sulit disembuhkan. Tapi kalau masih kecil, kemungkinan masih bisa sembuh. Untuk tahap pertama, sembuhkan dulu bengkaknya dengan memberikan balsem setiap hari. Setelah bengkaknya mengecil, luka bisa disembuhkan dengan obat kutil dan ditutup plester. Jangan sekali kali mencabut lukanya karena justru akan menimbulkan luka baru. Biarkan saja lukanya keluar sendiri.


  • Jika bubul sudah tua/bengkak besar dan keras ambil paku/logam yang seukuran dengan mata bubul yang mengeras pada kaki ayam, bakar paku tersebut sampai panas benar kemudian tempelkan HANYA pada mata bubul yang keras tersebut ( hati2 jangan sampai terkena kulit ayam sekitarnya ), biarkan sesaat sampai panas merasuk dan kaki ayam dihentakkan tanda kepanasan, ulang 3 - 4 kali tindakan tersebut kemudian ayam diumbar biar jalan-jalan, lakukan hal tersebut selama 3 hari. Biasanya dalam 1 minggu mata bubul menjadi mati dan bengkak juga mengecil, ayam dijamin tidak pincang lagi.

  • Tempelkan CAPLAK / KOYOK CABE tiap 3 hari sekali diganti, insya Allah sembuh.atau menggunakan media lumpur, sekam, ayam saya ceblokin ke lumpur,sampai tapak kaki agak mekrok/keriput istilah saya, terus cuci bersih kemudian saya oles colomak, setelah bubul lepas saya umbar dgn media sekam, itu pengalaman yang sudah saya praktekan




Itu beberapa cara dari saya untuk menghilangkan penyakit bubul pada ayam bangkok. Silahkan coba cara-cara yang mana menurut anda bagus... Semoga Berhasil.

Cara Cepat Mengenali Ayam Bangkok F1

Ayam Bangkok Gombong - How to quickly recognize the bangkok chicken F1. Cara cepat yang bisa kita lakukan untuk menentukan dan memilih apakah seekor ayam masih merupakan turunan F1 dari Bangkok asli, ataupun masih memiliki darah bangkok yang kental. Berikut beberapa ciri yang dapat dijadikan panduan yang ditulis oleh Jackone dari AyamLaga.com :

1. Suara kokok ayam keras dan pendek.
2. Badan panjang, tulangan kasar dan kaku.
3. Pada pangkal paha belakang, terdapat bulu yang memiliki warna yang sama dengan leher, bahu dan punggung. 

Selain itu dari sisi warna, beberapa hal yang bisa dijadikan panduan yaitu :


1. Warna bulu leher, bahu, punggung, dan bagian belakang paha harus satu warna.
2. Warna bulu bagian bawah leher dan dada hanya satu warna dan berwarna hitam.
3. Warna bulu ekor hanya satu/dua warna dan berwarna hitam campuran putih.

AYAM JAGO BIRMA SI PEMBUNUH DARI MYANMAR.SAFAAT FARM


Salam satu hati ,
Kali ini kembali kami akan mengulas lebih jauh mengenai ayam aduan Birma. Julukannya sebagai si cabe rawit dari Myanmar memang sangat pas, apalagi kalau bukan jago Birma yang berasal dari negri Myanmar atau Burma/Birma. Mengulang kembali artikel kami sebelumnya (Kelebihan Ayam Aduan Birma), ayam aduan Birma pertama kali masuk di tanah air kita sekitar tahun 1998. Dikenalkan oleh importir ayam aduan dari Surabaya, Alexander Teguh yang kebetulan mertuanya asli orang Thailand dan memiliki peternakan ayam yang cukup ternama.
Warna ayam Birma sangat bervariasi, seperti wido, hijau, turah, merah tua dan putih. Tetapi yang bagus kebanyakan berwarna wido dan merah tua, sebab kedua warna tersebut sama dengan warna yang dimiliki ayam alasan, atau ayam hutan. Memang idealnya warna sedapat mungkin seperti ayam hutan, yaitu biru, hijau ataupun putih.
Julukan si cabe rawit dari Myanmar memang pantas diberikan untuk ayam jago Birma ini. Dibalik postur tubuhnya yang kecil (pada umumnya), siapa yang mengira ada segudang keunggulan yang tidak dimiliki jago lain. Berbagai keunggulan tersebut di antaranya : teliti, aktif ketika bertarung, pandai membaca teknik musuh, penuh akal/cerdik dan sangat pintar menggunakan taji/jalu. Namun satu kelemahannya adalah di postur tubuhnya yang kecil bila dibandingkan jago lainnya.
Ayam aduan Birma mempunyai ciri khas yaitu tidak banyak menggunakan kekuatan ketika menyerang, tetapi lebih banyak menunggu untuk mendapatkan kesempatan yang baik untuk menyerang. Namun yang perlu diperhatikan adalah taji atau jalu, bila lebih panjang akan sangat menguntungkan bagi ayam Birma.
Ayam aduan Birma yang baik dapat ditengarai dari warna bulu dan warna kaki yang mendekati ayam hutan, serta sayap yang tebal penuh bulu, Kebanyakan ayam Birma asli ekornya mendongak ke atas karena darah ayam alasnya sangat kental. Ayam aduan Birma adalah ayam yang bagus karena memiliki kemampuan bertarung dengan segala jenis dan teknik.

GUDANG AYAM BANGKOK


Kami mengajak siapapun dan dimanapun yang ingin bermitra menjadi agen dan kami juga akan memberikan harga khusus.




Merawat babon ayam bangkok